32 Tanda Seorang Pria Jatuh Cinta Pada Wanita

RumahJerawat - Jatuh cinta merupakan salah satu sifat manusia yang wajar terjadi, umumnya jatuh cinta akan terjadi secara alami pada seseorang pada usia 20 tahunan, dan perasaan jatuh cinta akan lebih cepat dialami oleh kaum wanita, jadi saat anda masih sekolah SMA dan tiba-tiba ada teman wanita yang menyukai anda berarti itu wajar karena pikiran dan mental seorang wanita lebih cepat dewasa dibandingkan pria. Namun banyak juga pria yang mengalami jatuh cinta pada wanita di usia tersebut. Untuk mengetahui seorang pria suka atau tidak pada wanita bukanlah hal yang sulit, anda dapat melihatnya dari gerak-gerik tubuh dan perhatian yang dia tunjukkan.

Namun tidak semua pria memiliki sifat pemberani, anda juga pria yang memiliki sifat malu jadi dia hanya bisa memperhatikan anda dari jarak jauh.
Tanda Pria Jatuh Cinta Pada Wanita
Berikut adalah tanda-tanda seorang pria jatuh cinta pada seorang wanita yang berhasil kami rangkum dikutip dari beberapa hasil penelitian ahli pesikolog, yang bisa anda jadikan sebagai rujukan apakah seorang pria menyukai anda:
1. Dia menyentuh Anda, secara tak sengaja di bagian tangan, tepukan di punggung, atau merangkul pundak. Sebab, pada dasarnya manusia secara alamiah tertarik untuk merengkuh atau meraih dengan hal-hal yang kita suka, baik dengan cara melihat maupun menyentuhnya. Jika ada seorang pria yang secara tak sengaja menyentuh Anda, khususnya lebih dari dua kali, berarti kemungkinan besar ia menyukai Anda.

2. Sering melakukan kontak mata, Sekalipun sedang berada di ruangan yang terpisah saat sedang berpesta bersama teman-teman, namun Anda merasakan kalau si dia sedang memandangi Anda dari jauh. Kalau si dia selalu berusaha membuat kontak mata lalu tersenyum pada Anda, ini berarti Anda sangat berarti baginya. Hal ini dilakukannya untuk menyadarkan bahwa ia sangat peduli pada Anda.

3. Dia sering bertanya tentang sosok pria lain dalam hidup Anda. Sebenarnya, ini “kode” dari rasa penasarannya untuk tipe pria yang Anda sukai.

4. Dia berbagi informasi mengenai playlist lagu atau film kesukaannya.

5. Dia banyak bertanya kepada Anda mengenai bagaimana mendekati seorang wanita yang sopan dan tepat sasaran. Padahal, sebenarnya Andalah yang ingin ia dekati.

6. Mendengarkan Anda dengan seksama, Mungkin ia malu untuk mengungkapkan perasaannya pada Anda. Tetapi perhatikanlah, si dia pasti memberi perhatian lebih dan mendengarkan semua ucapan Anda.

7. Dia diam-diam selalu ingat mengenai hal-hal detail tentang diri Anda, dan ini secara tidak langsung ia perlihatkan saat sedang bercakap-cakap bersama Anda, dengan harapan Anda menyadari perhatiannya yang lebih kepada Anda.

8. Dia mengajak Anda untuk hang out bersama, tetapi berdua saja. 

9. Kebanyakan pria benci menelepon. Namun, dia sering menelepon Anda. Hal ini berarti tiga hal: Anda teman baiknya, dia ingin minta bantuan, atau dia tertarik kepada Anda.

10. Tidak menjaga jarak, Ketika seorang pria mulai membuka dirinya lebih dekat pada Anda ini menjadi petanda ketertarikannya. Tak percaya? coba saja bayangkan, apakah mungkin Anda sendiri mau membuka diri dan jujur pada orang tidak Anda sukai?

11. Dia bersikap lebih tenang dan dewasa ketika Anda ada di sekitarnya.

12. Dia memuji penampilan Anda, di balik kalimat "Kamu kelihatan beda hari ini" mengandung makna "Aku tertarik denganmu".

13 Dia tidak ragu meminta maaf, Pria yang sedang jatuh cinta adalah orang yang tidak takut konflik. Ia akan mencoba mendengarkan perspektif Anda, dan menyelesaikan hal-hal baik sehingga tidak ragu untuk minta maaf. 

14. Dia banyak tersenyum kepada Anda.

15. Dia selalu tertawa pada lelucon yang Anda sampaikan, meskipun orang lain menganggapnya tak lucu.

16. Dia memperlakukan Anda dengan hormat, Ketika seorang pria jatuh cinta dengan seorang wanita, maka ia akan menghormati wanita pilihannya. Dia akan mulai peduli tentang apa yang dilakukan dan sedang dikerjakan wanitanya.

17. Bahkan sekalipun pria tidak sadar bahwa ia menyukai seorang wanita, ia akan memperlakukan wanita tersebut dengan baik. 

18. Dia bersikap melindungi.

19. Pria yang sedang jatuh cinta akan mencuri-curi waktu untuk 'mengganggu' Anda, entah sekedar mengatakan Anda gendut, jelek atau yang lebih manis seperti menanyakan apakah Anda sudah makan, sudah minum obat dan sebagainya. Jika dia tidak pernah melakukan itu dan selalu Anda yang pertama kali mencarinya, dia tidak tertarik untuk mengenal Anda.

20. Dia banyak bertanya tentang kehidupan Anda, misalnya, "Weekend kemarin kamu ke mana?" atau "Kamu tampak murung, kenapa?".

21. Dia sering selintas waktu bercanda soal ingin mengajak Anda kencan.

22. Perilakunya, Perasaan pria biasanya tercermin dari tingkah lakunya. begitu juga saat dia jatuh cinta. Pria yang sedang jatuh cinta akan lebih cepat beraksi dan menunjukkan reaksi padamu. Tak seperti wanita, pria tak mampu menyembunyikan perasaan cinta mereka cukup lama. Apalagi jika dia memang benar-benar jatuh cinta. Dia akan terlihat sering mendekatimu, mengajak ngobrol, bercanda, atau membantumu saat dibutuhkan.

23. Anda tak sengaja melihat dia memperhatikan wajah Anda. Namun, jika bagian tubuh tertentu yang diperhatikan, itu berarti nafsu, bukan suka.

24. Menawarkan Bantuan
Salah satu trik pria pemalu untuk mendekati wanita yang disukainya, adalah dengan menawarkan bantuan. Hal ini dilakukan agar proses pendekatan cintanya tidak terlalu terlihat. Bagi pria pemalu, berani menawarkan untuk mengantar pulang seorang wanita merupakan langkah yang cukup besar. 

25. Dia canggung dan salah tingkah ketika berbicara dengan Anda.

26. Lebih Sering Berinteraksi Lewat Media Ketiga, Pria pemalu biasanya lebih nyaman berkomunikasi lewat Facebook, Twitter atau chat online dengan wanita yang disukainya. Jika Anda mendapati pria yang aktif berinteraksi saat di jejaring sosial, namun pasif ketika berhadapan langsung, mungkin saja dia pria pemalu yang sedang menaruh hati pada Anda.

27. Anda sering mendengar dari teman bahwa si dia sering menceritakan soal Anda.

28. Dia memanggil Anda dengan nama panggilan khusus.

29. Ketika dia mengucapkan lelucon, Andalah orang pertama yang ia perhatikan karena si dia ingin mengetahui reaksi dari leluconnya.

31. Dia mencoba sebisa mungkin untuk hadir di setiap undangan acara yang Anda informasikan.

32. Dia mencari tahu tentang Anda dari teman dekat Anda, meskipun dia tahu benar bahwa teman Anda itu nantinya akan menyampaikan sikapnya tersebut.

Jika ada seorang pria memiliki beberapa sifat yang dijelaskan seperti diatas berarti pria tersebut sedang suka dan jatuh cinta pada anda. Baca artikel lainnya: Cara Mengempeskan Jerawat Meradang Dengan Sekejap.

Artikel Terkait

0 komentar:

Posting Komentar